Rabu, 30 Oktober 2013

Latma Safkar Indopura-25/2013 Berakhir

Latihan bersama (Latma) Safkar Indopura antara TNI Angkatan Darat dengan Singapore Army forces (SAF) hari ini resmi berakhir dengan ditandai pernyataan penutupan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Budiman dan Kepala Staf Angkatan Darat Singapura Mayjen Ravinder Singh pada Upacara penutupan bertempat di Murai Urban Training Fasilities (MUTF) Singapura, Selasa (29/10). 

Upacara penutupan yang  dihadiri oleh Panglima Kostrad Letjen TNI Gatot Nurmantyo, Komandan Pusterad Mayjen TNI Zahari Siregar, Panglima Divisi InfanteriI1/Kostrad Mayjen TNI Daniel Ambat, serta pejabat di TNI Angkatan Darat.
Sebelum Upacara penutupan, Kasad Jenderal TNI Budiman dan Kasad Singapura Mayjen Ravinder Singh menyaksikan kegiatan demonstrasi Pertempuran Jarak Dekat (PJD) di wilayah pemukiman yang diperagakan Prajurit  dari gabungan Batalyon 323-Raider/Kostrad, Batalyon Infanteri Mekanis 201/Jaya Yudha dan Brigif 13-Galuh/Kostrad serta dari 3rd Brigade Infantry 6th Batalyon Regiment SAF.
Usai menyaksikan peragaan pertempuran jarak dekat,  Kasad menyaksikan Static Display alat persenjataan Infanteri  Angkatan Darat Singapura. Usai menyaksikan Static Display, Kasad mengendarai Panser angkut personil Terrex mengitari area latihan. Usai mengendarai Panser Angkut Personil Terrex, Kasad menerima Driving Licence  kehormatan.   
Dalam amanat penutupan Safkar Indopura-25/2013 Kasad mengatakan latihan bersama ini selain merupakan wahana meningkatkan ketrampilan dan kemampuan  profesionalisme prajurit, juga sebagai sarana untuk meningkatkan kerjasama dan jalinan persahabatan antar Angkatan Darat kedua negara.
Ditambahkan, Interaksi antar prajurit peserta latihan maupun kegiatan lain yang menyertainya dapat menjadi sarana yang efektif dalam menbangun komunikasi dan berbagi pengalaman, yang pada akhirnya dapat menumbuhkan sikap saling percaya, saling mengerti dan saling menghargai.
Sedangkan Kasad Singapura Mayjen Ravinder Singh mengatakan , sejak tahun 1989 Latma Safkar Indopura memainkan peranan significant untuk membantu  TNI dan SAF  meningkatkan kemampuan militer Angkatan Darat kedua negara melalui saling membagi pengetahuan dan pengalaman. Pada tingkat hubungan pribadi, latihan bersama ini  juga membangun dan memperkuat persahabatan antar prajurit dari kedua negara. 
Pelaksanaan Latma Safkar Indopura-25/2013 tahun ini sekaligus menandai peringatan 25 tahun kegiatan latihan bersama antara Angkatan Darat kedua negara. (Kapten Inf. Deddy Triyanto,SE)
TNI. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar