Dalam rangka kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia ke
wilayah Provinsi Bali, Kodam IX/Udayana menggelar apel kesiapan
pengamanan VVIP pada Sabtu, (22/3) bertempat di Lapangan Makorem
163/Wira Satya.
Pada kesempatan tersebut Pangdam IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Wisnu
Bawa Tenaya selaku Inspektur Upacara menyampaikan, kunjungan Kerja
Presiden RI kali ini adalah dalam rangka “ Silaturahmi dengan Keluarga
Pahlawan Provinsi Bali dan penobatan sebagai warga kehormatan Desa Adat
Tampaksiring Gianyar, kedua kegiatan ini dengan tujuan untuk lebih
meningkatkan tali silaturahmi dan menyama beraya dengan keluarga besar
Pahlawan Bali dan warga Desa Adat Tampaksiring. Disamping itu kunjungan
ini juga merupakan salah satu bentuk perhatian yang begitu besar dari
pemerintah kepada para Keluarga Besar Pahlawan Bali maupun masyarakat
Desa Pakraman/Desa Adat Tampaksiring. Bagaimanapun juga bangsa yang
besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya. Pernyataan
ini memang benar adanya karena tanpa jasa para pahlawan maka kita tidak
akan pernah meraih kemerdekaan.
Kedua kegiatan ini harus dapat berjalan dengan tertib, aman dan
lancar, karena itu pengamanannya harus ekstra ketat karena situasi
saat ini tidak seperti biasanya, dimana saat ini sedang berlangsung
tahapan kampanye Pemilu Legislatif tahun 2014. Jangan sampai kunjungan
Bapak Presiden dipolitisir oleh pihak-pihak tertentu sehingga
menimbulkan situasi yang tidak kondusif, inilah yang harus menjadikan
perhatian kita semua. Untuk itu Pangdam memberikan penekanan kepada
seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan ini agar benar-benar
memahami dan menguasai Prosedur Tetap pengamanan VVIP sesuai tugas dan
tanggung jawabnya masing-masing, pegang teguh disiplin, pamahami rantai
Komando dengan baik, cegah terjadinya kelengahan, jangan ragu-ragu
dalam bertindak dan tingkatkan koordinasi secara optimal dengan seluruh
unsur yang terkait , cermati dan ikuti perkembangan situasi secara terus
menerus dan laporkan dengan segera bila terdapat kejanggalan dalam
pelaksanaan tugas. Demikian tegas Pangdam. Apel gelar kesiapan
pengamanan ini dihadiri oleh Kapolda Bali, Pejabat utama Kodam
IX/Udayana, Lanal Denpasar, Lanud Ngurah Rai, pejabat utama Polda Bali
dan sejumlah undangan lainnya.
Demikian Pendam IX/Udayana.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar