Minggu, 12 Juni 2016

Pindad Segera Produksi Dua Jenis Rudal

Uji dinamis terhadap 25 unit R-Han 122B yang dilakukan pada tanggal 27-29 Januari 2016 bertempat di Pantai Tempursari Lumajang, Jawa Timur. (PT Pindad)

Direktur Utama PT Pindad, Silmy Karim, mengatakan bahwa pihaknya akan memproduksi dua jenis rudal, yaitu rudal anti serangan udara dan rudal jarak pendek. Selama ini, kebutuhan rudal pertahanan masih bergantung pada produk impor.

“Kita ada punya rencana ke rudal anti serangan udara, kerja sama dengan Swedia, kita sedang kolaborasi kemungkinan kerja samanya, yang jelas kita akan sama mereka. Dalam 2 tahun semoga bisa (produksi),” kata Silmy, Kamis (09/06).


Sementara itu, Pindad juga akan bekerjasama dengan produsen senjata asal Perancis untuk membuat rudal jarak pendek dengan jangkauan mencapai 40 kilometer.

Silmy menjelaskan bahwa Pindad akan menggandeng PT Dahana (Persero), yang selama ini aktif memproduksi bahan peledak komersial, untuk memproduksi bahan pendorong rudal berupa propelan.

Sumber: detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar