Berita dari Janes.com yang membongkar penyamaran Singapura atas
armada F-15 SG nya sempat menarik perhatian. Janes.com mencoba
menelusuri lewat nomer registrasi serta laporan keuangan Boeing.
Hasilnya diketahui F-15 SG Singapura bukan 24 unit, melainkan 40.
Seorang warjager ber-id Penyimak , memposting link deagel.com
Data di situs itu menunjukkan sejumlah alutsista TNI berbeda dengan
yang dipublikasikan secara resmi. Sebagai contoh, pesawat Sukhoi SU 30MK
Indonesia ditulis ada 17. Sementara Sukhoi SU 27 ada 5 unit.
Begitu pula dengan kapal selam Indonesia. Di situs itu kapal selam
Kilo Indonesia ada dua. Kapal selam lainnya adalah jenis U209 yang
berjumlah dua.
Belum tahu darimana deagel.com mendapatkan angka tersebut. Namun
untuk angka angka yang disebut, untuk alutsista lainnya cukup akurat.
Bahkan deagel.com hanya menuliskan tanda tanya (?), untuk alutsista
Indonesia yang belum dia ketahui jumlahnya. (JKGR).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar